Layani 10 Ribu Pelanggan, ZAP Sabet 2 Penghargaan

JAKARTA, RadarPena.com - ZAP, sebuah klinik perawatan kecantikan membuat rekor pelayanan. Dalam sebulan ZAP mampu memberikan pelayanan perawatan wajah sebanyak 10 ribu kali. Perawatan wajah ini berupa Photo Facial yang terdiri dari 3 rangkaian perawatan yaitu Face Toning, Face Rejuvenation, dan Oxy Infusion.


Atas rekor yang dicapai sepanjang 2015 lalu, ZAP mendapatkan apresiasi berupa penghargaan 'Best Marketing Campaign' di ajang Internasional Business excellence Forums & Awards yang diselenggarakan sejak Februari hingga Maret 2016 di Melbourne, Australia. Penghargaan tersebut merupakan hal yang cukup fantastis bagi ZAP karena di tengah perlambatan ekonomi pada 2015 lalu namun mampu menyuguhkan pelayanan yang terbaik. Bahkan omzet ZAP kini meningkat 3 kali lipat dibandingkan periode sebelumnya.


"Pencapaian itu yang luar biasa yang mendasari panitia dalam memilih ZAP sebagai pemenang Best Marketing Campaign. Kita bersyukur atas semuanya,” Ucap CEO ZAP Fadly Sahab kepada media saat menggelar konferensi pers di kantornya, Permata Hijau, Jakarta Selatan, Senin (14/3).


Fadly menambahkan saat ini ZAP telah melakukan hampir 500.000 prosedur perawatan yang membuatnya menjadi perusahaan yang sangat terpercaya di bidangnya. Dalam pelayanannya, Fadly yang merintis usahanya sejak 2009 lalu itu enggan menggunakan tenaga non profesional. Hal ini demi menjaga reputasi dan kwalitas serta jaminan pelayanan yang terbaik bagi konsumennya.


Dalam kesempatan penyerahan penghargaan itu, Fadly Sahab juga dinobatkan sebagai entrepeuner dalam negeri yang sukses. Dia memperoleh penghargaan “Enterpreneur Of The Year’’ pada ajang yang sama. Fadly mengaku sangat bangga atas capaian tersebut karena bisnis lokal mampu bersaing di tingkat global. Dia berharap bisnis lain dapat mulai menapaki kompetisi global untuk menunjukkan Indonesia mampu bersiang di internasional.


”ZAP dan saya masuk sebagai nominasi di lima kategori dan berhasil membawa pulang dua penghargaan itu. Kami sangat bangga dan berterima kasih kepada keluarga ZAP, mitra bisnis dan terutama kepada lebih dari 25.000 pelanggan yang melakukan perawatan di tempat kami setiap bulannya," tukasnya.


Sebagai informasi saat ini, ZAP telah memiliki 16 Cabang yang tersebar di Jakarta, Bandung, Surabaya, Yogyakarta, Semarang, Bali, Makasar dan Medan serta menyusul dibebeberapa kota besar lainya. Bahkan rencanaya yang terdekat akan ada penambahan klinik di Jakarta kawasan menteng dan di kota Manado.

Source : http://radarpena.com/

 

Liputan Media Online
15.03.2016
 
WhatsZAP